Saturday, October 22, 2016

Wisata Alam Gunung Tangkuban Parahu


Wisata Alam Gunung Tangkuban Parahu

Gunung Tangkuban Parahu adalah salah satu  tempat wisata yang terkenal di Lembang Bandung. Inilah objek wisata Lembang yang menjadi landmark paling menarik dalam Perjalanan berlibur anda di daerah Lembang bandung.
Wisata gunung yang di katakan di ambil dari sebuah legenda Sangkuriang ini bisa kalian kunjungi dengan jarak tempuh sekitar 30 Km dari kota Bandung, Anda dapat mengunjungi Tangkuban Perahu Lembang yang dibuka untuk umum dari pukul 7 pagi hingga 5 sore.

Ada beberapa  area menarik di seputaran Gunung Tangkuban Parahu ini yang dapat Anda kunjungi

Di antaranya Kawah Upas, Kawah Ratu, Kawah Domas, dan Kawah Jurig. Anda dapat berfoto bersama teman dan keluarga dengan latar belakang kawah yang menajubkan.
Selain itu anda juga bisa menikmati seluruh pemandangan dengan menyewa wisata kuda yang ada di sana, dengan kisaran harga 15-25 ribuan 1 putaran.Di sana juga terdapat beberapa tempat peristirahatan atau istilah kata orang sunda "Saung" untuk anda beristirahat atau sekedar menikmati makanan.Karna banyak sekali terdapat penjual makanan di tempat ini,dan anda juga bisa menikmati makanan khas jawa barat di tempat ini.
Disekitar area kawah Ratu, ada banyak kios – kios yang menjual aneka souvenir dan oleh-oleh ala pegunungan. Seperti masker, topi, sarung tangan, syal, dan juga kerajinan tangan seperti alat musik tradisional sunda yaitu angklung.
Wisata Alam Gunung Tangkuban Parahu

Pemandangan yang cantik dapat Anda saksikan disini. Dengan kepulan asap belerang dari kawah, serta dipadu uniknya warna bebatuan kuning yang menghiasi area sekitar kawah.Selain menyuguhkan pemandangan yang cantik, kawah ini juga sangat mudah untuk dilewati, jadi tak heran jika pengunjung selalu menyempatkan diri untuk mendatanginya. Dengan menggunakan mobil pribadi, atau dengan mobil sewaan. Sesampainya disana, Anda dapat berkeliling dengan menunggangi kuda. Kawah ini berpagar kayu, karena mengingat kedalaman kawah yang ekstrim.
Selanjutnya ada kawah Upas yang terletak berdampingan dengan kawah Ratu. Kawah Upas terlihat lebih dangkal dan kecil, jalan yang dilewati untuk menuju kawah ini juga tidaklah mudah. Anda harus melewati lautan pasir yang terjal. Jadi tak heran, pengunjung di kawah Upas hanya segelintir orang saja, mengingat medannya yang cukup sulit.
Dan yang terakhir ada kawah Domas. Kawah ini berbeda dengan kawah – kawah lain yang ada di area Tangkuban Perahu. Disini Anda dapat melihat kawah dari titik yang sangat dekat. Berbeda dengan kawah Ratu yang hanya bisa melihat dari kejauhan dan dibatasi pagar kayu. Di kawah Domas Anda bisa melakukan pengujian panasnya kawah tersebut, dengan merebus telur. Sangat menarik dan patut untuk dikunjungi.
Disekitar area gunung Tangkuban Perahu, ditumbuhi pohon Manarasa. Pohon ini berwarna merah dan daunnya berkhasiat untuk mengobati diare akut. Namun uniknya, daun Manarasa dipercaya dapat membuat seseorang awet muda. Sesuai legenda dari Dayang Sumbi, yang selalu mengkosumsi daun ini, sehingga ia tetap cantik dan awet muda.
Wisata Alam Gunung Tangkuban Parahu

Tempat ini sangat ramai di kunjungi setiap harinya, mulai dari wisatawan lokal hingga wisatawan asing, maka dari itu apabila anda mau berkunjung dan berwisata untuk menghilangkan penat karna rutinitas sehari-hari alangkah baiknya untuk mengatur waktu perjalanan anda, Karna sudah di pastikan jalur untuk Menuju wisata Alam Gunung tangkuban Perahu selain jarak tempuh yang lumayan Jauh dari pusat kota bandung. anda akan terhambat oleh kemacetan yang terjadi apalagi saat weekend.
Agar perjalanan wisata Anda ke kawasan objek wisata Alam Gunung Tangkuban Perahu lebih nyaman, mungkin tips berikut bisa membantu anda
  1. Sewalah pemandu, untuk memudahkan perjalanan wisata Anda menyusuri kawasan ini 
  2. Siapkan pakaian hangat agar Anda tidak kedinginan.karna seperti kita tahu bahwa khawasan ini memiliki suhu alam yang sangat dingin.
  3. Pakailah sepatu boot agar memudahkan perjalanan Anda
  4. Gunakan masker untuk melindungi Anda dari kepulan asap belerang yang mengganggu.pernapasan anda, apabila anda membawa anak kecil maka utamakan kesehatan udara yang di hirup anak anda .
  5. Pakailah kacamata untuk menghalang debu yang berterbangan.
Nah Mungkin itu saja yang bisa saya bahas dalam postingan kali ini semoga menambah pengetahuan anda dan menjadi referensi liburan anda semoga bermanfaat. Terimakasih

This Is The Oldest Page


EmoticonEmoticon